Sebagai kesatuan terdepan di bawah koordinasi Polres, tentu saja Polsek sangat penting peranannya bagi masyarakat Nah untuk itu bagi warga KOta Cimahi dan Kabupaten Bandung Barat serta sebagian warga kabupaten Bandung bisa meminta pelayanan kepolisian jika ada sesuatu yang mau diurus atau tengah mengalami masalah hukum, Polsek-polsek di 3 wilayah Kabupaten/Kota tersebut berada dibawah Kepolisian Resort Kota Cimahi atau Polresta Cimahi.
Nah Polsek-polsek mana sajakah yang berada dijajaran Polresta Cimahi? Simak saja daftar polsek yang berada di jajaran Polresta Cimahi beserta nomor telepon yang bisa dihubungi di bawah ini.
1. Polsek Cimahi - (022) 6634997
2. Polsek Cimahi Selatan - (022) 6047578
3. Polsek Batujajar - (022) 6866510
4. Polsek Padalarang - (022) 6809010
5. Polsek Cililin - (022) 6940110
6. Polsek Sindangkerta - (022) 6940223
7. Polsek Gununghalu - (022) 6950410
8. Polsek Cikalong Wetan - (022) 6970722
9. Polsek Cipeundeuy - (022) 6970702
10. Polsek Cipatat - (022) 6900110
11. Polsek Cisarua - (022) 7700110
12. Polsek Lembang - (022) 7786110
13. Polsek Margaasih - (022) 6671092.
Sebagai tambahan info, Polresta Kota Cimahi dulu adalah kepolisian resort Bandung, atau lebih dikenal dengan polres Bandung. Namun karena Cimahi berubah statusnya dari sebuah Kota administratif yang berada di bawah Kabupaten Bandung menjadi sebuah Kota otonom, maka kepolisian yang dulu bernama polres Bandungpun ikut berubah menjadi Polresta Cimahi.