Hasil Quickcount Atau Hitung Cepat Pilkada Kota Palembang 2013 Dari 3 Lembaga Survei

Hari ini tanggal 7 April 2013 Masyarakat Kota Palembang akan menentukan sìapa yang akan menjadi pemimpin di Kota mpek- mpek itu lewat gelaran pemilihan kepala daerah (Pilkada) atau pemilihan walikota (Pilwakot) Palembang. Tiga pasangan calon walikota dan wakil walikota pun tengah bertarung untuk memikat hati masyarakat Kota Palembang. Ketiga pasangan itu adalah pasangan nomor urut 1, Mularis Djahri, seorang mantan polisi di Polda Sumatera Selatan yang juga adalah seorang pengusaha perkebunan dan juga seorang Kontraktor, Mularis pun menggandeng Sekda Kota Palembang yang bernama Husni Thamrin sebagai pasangannya, Mularis dan Husni maju lewat dukungan Partai Gerindra dan beberapa partai kecil, pasangan ini berambisi menjadikan kota Palembang dalam 5 pilar yang disebut MURNI yaitu Maju, Unggul, Religius, Nasionalis dan Indah. ..
Kemudian pasangan urut nomor 2 yakni Romi Herto yang merupakan incumbent wakil walikota Palembang yang menggandeng Harnojoyo (Ketua DPRD Kota Palembang) dan dìdukung oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), partai Demokrat, Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Partai Persatuan Pembangunan (PPP), partai Amanat Nasional (PAN) dan 11 partai non parlemen, Motto pasangan ini adalah keberhasilan Palembang tak boleh berhenti, lanjutkan !
Dan pasangan nomor urut 3 adalah Sarimuda yang merupakan Kadis Perhubungan Sumsel yang berpasangan dengan Nelly Rasdiana yang juga seorang Kadis Pertanian Sumsel, didukung oleh Partai Golkar, Partaì Hanura, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan 10 Partai kecil non parlemen, pasangan ini mempunyai motto Palembang berkualitas, religius dan berbudaya.

Setelah melewati beberapa tahapan pemilu maka ketiga pasangan ini akan segera mengetahui nasibnya hari ini melalui metode hitung cepat atau quick count yang dilakukan oleh berbagai lembaga survei yang biasanya hasilnya tak jauh berbeda, saat masyarakat Kota Palembang berbondong-bondong menuju bilik suara di TPS-TPS untuk memilih pemimpin yang mereka harapkan, meski seperti di pilkada-pilkada lainnya, angka golput diperkirakan cukup besar juga.
Berikut ini hasil quick count atau hitung cepat Pilkada Kota Palembang 2013:

NOMOR URUT 1
Mulari Djahri - Husni Thamrin = 14,92 % versi LSI, 12, 61% versi LKPI, dan 10,55% versi Puskaptis.

NOMOR URUT 2
Romy Herto - Harnojoyo = 44,10% versi LSI, 42,53% versi LKPI dan 44,64% versi Puskaptis.

NOMOR URUT 3
Sarimuda - Nelly Rasdiana = 40,98% versi LSI, 44,86% versi LKPI dan 44,81% versi PUskaptis.

Suara masuk dari ketiga lembaga survei telah 100 persen.

Related Posts:

  • Daftar Kota Termacet di DuniaDi kota-kota besar Indonesia seperti Jakarta dan Bandung, kemacetan sudah menjadi hal yang biasa, namun rupanya kemacetan tak hanya menjadi masalah di Indonesia saja, di negara-negara lain termasuk negara majupun kemacetan ju… Read More
  • 5 Negara Tertua Di DuniaHalo sobat Daftar, tak terasa ya, Bumi kita ini semakin tua, nah bicara soal tua, jadi penasaran negara-negara mana saja yang tergolong sebagai negara paling tua di muka bumi ini. Soalnya Sepanjang sejarah, tak terhitung bera… Read More
  • 6 Perusahaan Pemenang Lelang Surat Suara Pemilu 2019Pemilihan Umum adalah sebuah proyek besar, apalagi pada tahun 2019 ini Pemilu untuk memilih Presiden dan Legislatif dilaksanakan secara serentak atau berbarengan, sehingga pengadaan materi pemilu seperti surat suara juga sema… Read More
  • 10 Kota Tersehat di DuniaSebuah Perusahaan layanan wisata asal Inggris bernama TravelSupermarket telah merilis daftar Kota tersehat di dunia. Menariknya di jajaran 10 besar kota tersehat itu ada nama kota.yang berasal dari.Indonesia, yaitu kota Denpa… Read More
  • 10 Orang Terkaya di Indonesia 2018Majalah terkemuka Forbes kembali merilis daftar orang terkaya di Indonesia, wajah-wajah lama masih mendominasi dalam daftar tersebut, meski ada beberapa nama baru yang mampu menerobos masuk ke dalam daftar. Nah berikut ini ad… Read More