Jenis Olahraga Air

Hallo sobat pembaca. Kali ini kita akan tayangkan beberapa jenis olahraga air seperti olahraga renang yang merupakan olahraga terpopuler di Kategori olahraga air ini karena mudah dilakukan oleh berbagai lapisan masyarakat. Namun selain renang, masih banyak olahraga air lainnya, baik yang dilakukan di atas permukaan air ataupun di bawah permukaan air. Yuk kita simak satu persatu.

-> Renang
Renang bisa dilakukan di laut, sungai dan kolam, beberapa gaya renang yang terkenal adalah gaya bebas, gaya, punggung, gaya kupu-kupu dan gaya dada.

-> Triatlon
Olahraga ini tidak murni olahraga air, karena Triatlon adalah olahraga yang biasanya kombinasi dari renang bersepeda, dan lari.

-> Polo air
Olahraga yang dimainkan secara beregu di air serta saling berusaha mencetak gol ke gawang lawan seperti halnya sepakbola, bedanya para pemain polo air melakukannya dengan tangan.

-> Renang indah
Olahraga Renang jenis ini merupakan olahraga gabungan dari renang, senam, dan balet yang dilakukan di air.

-> Snorkeling
Snorkeling adalah olahraga renang yang lakukan di permukaan air (biasanya di laut) yang dilengkapi dengan masker dan tabung pendek yang disebut asnorkel.

-> Selam
Sesuai dengan namanya, olahraga menyelam ini dilakukan di bawah air.

-> Kano
Olahraga dayung yang menggunakan perahu yang permukaanya terbuka.

-> Kayak
Olahraga dayung yang menggunakan perahu yang permukaanya tertutup, biasanya bagian yang terbuka digunakan untuk tempat duduk pengendaranya, biasanya digunakan oleh satu atau dua orang.

-> Ski Air
Olahraga ini merupakan olahraga air yang pemainnya meluncur di atas air dengan menggunakan papan yang ditarik dengan perahu/motorboat.

-> Arung Jeram (Rafting)
olah raga Arung Jeram adalah olah raga yang mengarungi sungai berjeram, dengan menggunakan perahu karet, kayak, kano dan dayung dengan tujuan rekreasi atau ekspedisi.

-> Dayung
Olahraga ini merupakan sebuah olahraga yang menggunakan dayung dan berlangsung di atas sungai, danau, dan laut. Dalam teknik mendayung dikenal dua macam kayuhan yaitu dayung maju dan dayung mundur.

-> Layar
Olahraga dengan mengunakan perahu layar dengan mengandalkan tenaga angin.

-> Selancar
Olahraga ini adalah olahraga yang memanfaatkan Ombak laut yang dilakukan dengan menggunakan sebilah papan sebagai alat untuk bermanuver di atas ombak. Papan tersebut akan bergerak dengan menggunakan tenaga arus ombak di bawahnya dan arahnya dikemudikan seorang peselancar.

Demikianlah beberapa jenis olahraga yang dilakukan di air, baik di atas atau di bawah permukaan air, semoga bermanfaat.